As Syifa adakan Training Of Trainer (ToT) METODOLOGI KARANTINA SEBULAN HAFAL AL QURAN

Yayasan As Syifa Al Khoeriyyah kembali mengadakan sebuah pelatihan untuk meningkatkan kulitas SDM. Di bawah koordinasi As Syifa Boarding School, kegiatan ini diselenggarakan selama 2 hari berturut-turut, yaitu Senin – Selasa (8-9/ 06/ 2015).

Menurut Ust. Suryono, S.Pd., selaku penanggungjawab program, bahwa pelatihan ini adalah sarana untuk meningkatkan kualitas SDM yang unggul terutama bagi Guru Tahfidz Quran. Untuk itu kemampuan dan pemahaman akan Metodologi Pembelajaran Menghafal Al Qur’an menjadi satu hal yang penting dikuasai.

Lebih lanjut, Ust. Suryono menjelaskan bahwa di pelatihan kali ini akan memberikan bekal tentang pengajaran Tahfidzul Quran dengan Metodologi Karantina Al Qur’an. Dengan sistem karantina ini diharapkan setiap smesternya mendorong murid untuk mencapai target Tahfidz minimal 10 juz setelah lulus SMP/ SMA IT As Syifa Boarding School.

Acara yang berlangsung selama dua hari ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Profesi SDM Guru Tahfidz dalam memberikan pembinaan menghafal al Qur’an, serta mempersiapkan Guru Tahfidz dalam menghadapi pelaksanaan sistem pengajaran Al Qur’an tahun ajaran 2015-2016. Adapun program ini dibimbing sepenuhnya oleh Asatidz dari Yayasan Karantina Tahfidz Nasional (YKTN) pimpinan Ust. Ma’mun Al Qurtuby (alhafidz).

(*NIS/ Humas Yys)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *