SIT Alamy Lakukan Studi Banding Manajemen Dapur ke As-Syifa
Rabu pagi (24/7/2019) Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah menerima kunjungan studi banding dari Yayasan Robithoh yang membawahi SDIT & SMPIT Alamy. Rombongan yang hadir diantaranya Ketua Umum Yayasan Robithoh, Ust. Nurul Fatoni, Ketua Bidang Pendidikan Robithoh, Ust. Totong yang didampingi jajaran pengurus dan staff yayasan.
Kunjungan manajemen ini bertujuan untuk mengetahui dan mempelajari manajemen dapur dan catering yayasan khususnya dalam penyajian makan bagi murid-murid di As-Syifa. Kehadiran Yayasan Robithoh disambut baik oleh perwakilan pengurus yayasan yakni Kabag. Rumah Tangga, Eny Nurjanah serta Kanit. Dapur, Yeyen Yeni.
As-Syifa telah mendapat sejumlah kunjungan studi banding Yayasan dan Sekolah, dengan tujuan manajemen yang sama. Hal ini lantaran As-Syifa dinilai sebagai yayasan yang memiliki efektifitas dan efisiensi dalam hal pelayanan, termasuk layanan menyediaan makan bagi murid dan seluruh warga As-Syifa. Hal ini tentu menjadi dorongan bagi kami pihak yayasan untuk mempertahankan serta senantiasa meningkatkan kualitas di segala aspek.
Leave a Reply