Tingkatkan Sinergitas, Kapolres Subang Silaturahmi Ke Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah.
Dalam rangka meningkatkan sinergitas Kepolisian Resort Subang dengan unsur sekolah dan pesantren. AKBP Aries Kurniawan Widiyanto, SH selaku Kapolres Subang melakukan kunjungan silaturahmi ke Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah pada Selasa, (17/07/20).
Kedatangan Kapolres Subang disambut oleh KH. Abdullah Muadz, S.Pd.I., M. Sc. selaku ketua umum dan didamping para pimpinan Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah dengan tetap melaksanakan protokol pencegahan Covid-19.
Dalam kunjunganya Kapolres Subang Mengingatkan pentingnya terus komitmen melaksanakan protokol kesehatan. ” Penting untuk terus komitmen dan konsisten dalam menerapkan protokol pencegahan Covid-19, dan saya mengapresiasi As-Syifa sudah melaksanakan kegiatan KBM dengan pelaksanaan protokol yang sudah bagus dan ketat ” Imbuh AKBP Aries.
Dalam kesempatan yang sama Ketua Umum Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah KH. Abdullah Muadz pun menyambut baik kunjungan dari Kapolres Subang serta berharap sinergitas Polri dengan As-Syifa terus terjalin dengan baik.
” Berharap sinergitas antara As-Syifa dengan kepolisian dapat terus berjalan dengan baik dalam membangun, membina dan melayani masyarakat Subang lebih baik lagi ” Imbuh KH. Abdullah Muadz
Beliau pun menambahkan terkait rencana As-Syifa yang akan melakukan pengembangan dan pembangunan komplek pendidikan baru As-Syifa Boarding School yang berlokasi di Ds. SagalaheranKidul Kec. Sagalaherang
Kapolres Subang pun menegaskan bahwa Polres Subang siap mendukung penuh atas rencana pengembangan komplek pendidikan baru As-Syifa karena dinilai As-Syifa adalah salah satu sekolah rujukan dan terbukti mencetak murid yang berprestasi dan dilingkungannya pun kondusif.
Leave a Reply