Study Tour SDIT Al-Kamil Majalengka Ke Ponpes As-Syifa Sagalaherang : Vibesnya Sakinah & Cocok jadi Sekolah Rujukan
Rabu (02/10), Ponpes As-Syifa Sagalaherang menerima rombongan study tour dari SDIT Al-Kamil, Majalengka. Rombongan yang terdiri dari 170 orang yang diikuti siswa jenjang kelas 4 & 5 SD, dewan guru dan orang tua yang disambut langsung oleh Wakil Mudir Kyai Muflih, S.Ag., CT. beserta seluruh jajaran pengasuh Ponpes As-Syifa Sagalaherang.
Acara dimulai dengan perkenalan lingkungan pesantren, kurikulum khas, program unggulan dan prestasi Ponpes As-Syifa Sagalaherang. Kepala Badan Penyelenggaraan SDIT Al-Kamil, Ustadz Dede S Putu Arga, S.Pd, dalam sambutannya, menjelaskan bahwa kunjungan ini bertujuan untuk memberikan gambaran kepada para siswa tentang kehidupan pesantren sekaligus menggali referensi pengelolaan lembaga dan penyusunan kurikulum khas.
“ Masha Allah, ketika kami pertama datang, Vibesnya sakinah positif sekali, bersih, nyaman dan cocok menjadi sekolah rujukan. adapun tujuan berkunjung ke Ponpes As-Syifa Sagalaherang selain untuk rujukan dalam penyelenggaran sekolah sekaligus penyusunan kekhususan kurikulum khas As-Syifa yang dapat kami duplikasi, dan kegiatan ini juga bermaksud memperkenalkan bahwa pesantren itu keren dan asyik ” ungkapnya.
Ustadzh Eva Ratifah, S.Pd, selaku Kepala SDIT Al-Kamil menambahkan bahwa harapanya para siswa SDIT Al-Kamil yang semakin banyak berkesempatan melanjutkan jenjang pendidikan di Ponpes As-Syifa Sagalaherang melihat As-Syifa merupakan sekolah yang masuk ranking 100 besar sekolah nasional dengan segudang prestasi.
Leave a Reply