As-Syifa Siap Jadi Tuan Rumah OSN Kab. Subang

Foto Dokumentasi Ustadz Gigih Pamungkas (Kepala SMPIT As-Syifa Boarding School Jalancagak bersama peserta juara olimpiade Bahasa Inggris tahun 2022

SMPIT As-Syifa Boarding School Jalancagak siap menjadi tuan rumah pelaksanaan Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat Kabupaten Subang tahun 2024 yang akan diselenggarakan pada 29-30 Mei 2024 mendatang. Kompetisi ini nantinya akan diikuti oleh sekitar 200 peserta dari berbagai sekolah SMP se-derajat di Kabupaten Subang.

Kepala SMPIT As-Syifa Boarding School Jalancagak, Ustaz Gigih Pamungkas mengatakan unit sekolah sudah mempersiapkan segala sesuatunya untuk memastikan kelancaran pelaksanaan OSN-K ini. Ustaz Gigih menjelaskan, As-Syifa dengan sarana IT yang memadai menjadi salah satu alasan dipilihnya sebagai tuan rumah dalam kompetisi akademik ini.

“Alhamdulillah, sebuah kesempatan yang baik bagi kita untuk menjadikan momen ini sebagai bentuk kontribusi kita terhadap Kabupaten Subang ya. Untuk persiapan OSN-K juga minggu lalu juga kita sudah lakukan sinkronisasi dan uji coba untuk perangkat, jaringan dan sistem, kita sudah aman ya alhamdulillah berjalan lancar, insyaa Allah sudah siap 100%.” Jelasnya.

Beliau menuturkan selain kesiapan sarana sebagai tuan rumah, As-Syifa khususnya kampus Jalancagak juga tentu telah siap dengan para peserta didik terbaiknya untuk ikut serta dalam olimpiade di bidang IPA, IPS dan Matermatika ini. Meskipun As-Syifa cukup dikenal dengan segudang prestasi di bidang akademiknya, pihaknya tetap melakukan berbagai persiapan untuk kemantapan kompetensi muridnya dalam menghadapi OSN nanti.

“Kita sudah melaksanakan tahapan seleksi dari mulai seleksi tingkat sekolah, karantina dan pelatihan khusus buat anak-anak, pembinaan, seleksi dari 10 besar, sampai jadi 1 yang terbaik. Persiapan ini sudah kita lakukan sejak tahun ajaran baru.” ujar Kepala Sekolah lulusan UGM ini.

Ustaz Gigih menambahkan, OSN yang digelar oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbudristek ini adalah target lomba yang As-Syifa prioritaskan. Sehingga pihaknya berharap As-Syifa tidak hanya sukses sebagai tuan rumah nantinya, tapi juga menargetkan untuk dapat memborong medali emas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *