As Syifa Boarding School Terima Studi Banding Dari Haluan Propinsi Perak, Malaysia
Hari ini Senin (2/3/2015) As Syifa Boarding School mendapat kunjungan dari Haluan Perak Malaysia. Kunjungan ini dimaksudkan untuk mendalami kurikulum pendidikan yang dilaksanakan di As Syifa.
Sebanyak 9 orang perwakilan dari Haluan berkunjung ke As Syifa Boarding School dan diterima langsung oleh Ketua Umum Yayasan As Syifa, Ust. H. Abdullah Muadz, S.PdI didampingi oleh Ketua Bidang Pendidikan dan Pengajaran, Ust. H. Sudiman beserta seluruh Staf Ahli BPP.
Ust. Abdullah Muadz menjelaskan, Yayasan As Syifa Al Khoeriyyah ini adalah lembaga yang bergerat di bidang pendidikan, dakwah dan sosial yang fokus kerjanya pada pembinaan dan pelayanan ummat. Khusus bidang pendidikan menyelenggarakan pendidikan mulai dari TK, SMP, SMA dan Lembaga Tahfidz. Bidang pendidikan ini adalah salah satu bentuk kontribusi As Syifa bagi mencerdaskan kehidupan bangsa yang diharapkan kelak menjadi pemimpin bagi bangsa ini.
Ust. Wafi mewakili Haluan Perak Malaysia menyampaikan rasa syukur dan bahagia karena dapat berkunjung ke As Syifa Boarding School. Karena sebagai lembaga yang baru berdiri sekitar 3 tahun yang lalu, merasa sangat perlu belajar dari As Syifa. Oleh karena itu kesempatan langka ini semoga dapat menjadi waktu yang sangat berharga untuk mendapatkan informasi sebanyak mungkin tentang As Syifa Boarding School.
Acara dilanjutkan dengan tanya jawab dan diskusi seputar pengelolaan dan pengembangan pendidikan, khususnya pendidikan Islam. Diteruskan dengan Field trip keliling lingkungan As Syifa Barding School. Acara diakhiri dengan bertukar cindera mata.
(NIS/ Kurikutekpendik).
Leave a Reply