Alfest 2023, Ajang Generasi Muslim Muslimah Mengukir Prestasi

Web 3

Setelah sukses menggelar Grand Opening Alfest Putra, giliran Alfest Putri unjuk gigi. Berbeda dari sebelumnya, Grand Opening Alfest Putri 2023 dimulai dengan jalan santai dari Lapangan Wanareja sampai Kampus Assyifa Wanareja yang turut melibatkan pemerintah desa Wanareja, murid-murid Assyifa serta masyarakat sekitar Wanareja. ALFEST ke-5 ini secara resmi dibuka oleh Staf Ahli Bidang Pembangunan Kab. Subang, Bapak. Drs. Asep Setia Permana, M.Si. bertempat di Lapangan Sekolah SMAIT As-Syifa Boarding School Wanareja, Kamis (09/02/2023). Mengusung tema “Melegenda Di Bumi Satria, Merapah Dikara Negeri Berkisah”.

Festival tahunan pelajar se-Indonesia, Assyifa League Festival (Alfest) diselenggarakan dengan harapan dapat menjadi ajang generasi muslim muslimah dalam mengukir prestasi.

Dalam kesempatan ini, turut hadir pula kepala kelurahan Wanareja serta unsur muspika kec. Subang yakni kepala kecamatan subang. Dari manajemen pengurus Yayasan As-Syifa Al-Khoeriyyah sendiri diwakili oleh Ketua Yayasan Dr. KH. Lalu Agus Pujiartha, Lc. M.A., Ketua Divisi Pendidikan & Pondok Pesantren ustaz H. Sudiman, S.Pd., jajaran Kepala Sekolah As-Syifa Boarding School, Ketua FOMG SMAIT, seluruh dewan guru dan Wali Murid yang berkesempatan hadir, serta seluruh murid SMP-SMA IT As-Syifa Boarding School Wanareja.

Dalam sambutannya, Staf Ahli Bidang Pembangunan Kab. Subang, Bapak. Drs. Asep Setia Permana, M.Si. menyampaikan apresiasi kepada para panitia Alfest yang mampu mengoptimalkan era digitalisasi saat ini, semoga menjadi inspirasi bagi sekolah lainnya di Subang, serta dapat menjadi wadah untuk menjalin ukhuwah serta solidaritas dan kreativitas pemuda se-Indonesia.

Beliau juga menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Assyifa Boarding School Wanareja atas kontribusinya dalam melahirkan bibit-bibit unggul, aset bangsa Indonesia pada masa depan.

Beliau berharap, semoga murid-murid Assyifa dapat menjadi inspirator, leader pada masa yang akan datang untuk mewujudkan Indonesia Emas pada masa yang akan datang. (Humas As-Syifa)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *